.
Pimpinan Desa : -

Alamat Desa

Jl.Raya Cibeureum - Petir
Alamat Email : desaneglasari2@gmail.com

Profil Desa

a.    Letak Geografis

Secara Demografi keadaan fisik / geografi Desa Neglasari Kecamatan Dramaga Kabupaten      Bogor Propinsi Jawa barat melipuiti  :

 Batas wilayah

      -  Sebelah Utara                            : Desa Cihideung Ilir Kec. Ciampea

      -  Sebelah Timur                           : Desa Sinarsari Kec. Dramaga

      -  Sebelah Selatan                        : Desa Petir Kec. Dramaga

      -  Sebelah Barat                            : Desa Cihideung Ilir/Cihideung Udik Kec. Ciampea

Secara Umum keadaan Desa Neglasari adalah merupakan daerah rendah dengan ketinggian  1350 M di atas permukaan laut dengan suhu rata-rata 25 ? - 35 ?C. Disebelah Utara dibatasi oleh sungai Cihideung, yang menjadi perbatasan dengan Desa Cihideung Ilir Kec. Ciampea, disebelah Timur dibatasi oleh sungai/solokan Ciparingga, yang menjadi perbatasan dengan Desa Sinarsari Kec. Dramaga, disebelah Selatan dibatasi oleh sungai Cikiruh yang menjadi perbatasan dengan Desa Petir Kec. Dramaga, Disebelah Barat dibatasi oleh Sungai Cihideung, yang menjadi perbatasan dengan Desa Cihideung Udik dan Desa Cihideung Ilir Kec. Ciampea.

Dahulu penduduk Desa Neglasari bermata pencaharian  pokok petani, tapi seiring dengan perkembangan jaman dan teknologi kehidupan itu berubah menjadi beragam, perubahan ini juga bukan sekedar disebabkan oleh perkembangan jaman ataupun kemajuan teknologi saja melainkan sarana dan prasarana yang tidak mendukung untuk sektor pertanian. Misalnya ;  irigasi yang terbengkalai, saluran irigasi  tidak lancar sehingga lahan untuk pertanian kekurangan air, sehingga di sebagian yang tadinya lahan persawahan menjadi lahan perkebunan ataupun palawija.

Seiring dengan kemajuan dan teknologi pola pikir masyarakat sedikit demi sedikit mengalami perubahan, mata pencahariapun berubah dari petani menjadi wiraswasta angkutan umum (Angkot) . Ini dapat dibuktikan dengan banyaknya kendaraan angkutan umum perkotaan Trayek : 02, 03, 15. Selain itu juga di Desa Neglasari banyak yang bermata pencaharian wiraswasta berupa kerajinan membuat keranjang atau bongsang  yang terbuat dari bambu-bambu, Dan ada juga pengusaha Tahu Sumedang yang dikategorikan cukup besar.